Assalamualaikum...
Welcome June! Aku mau share pengalamanku menginap di sebuah hotel bernuansa Korea di Bandung, yaitu Tama Boutique Hotel Bandung.
Kalau dulu ke Bandung ga perlu nyari tempat menginap karena jadi anak kos Bandung selama kurang lebih 5 tahun, kini mencari hotel menjadi agenda utama ketika berkunjung ke Kota Kembang ini. Seperti biasa aku mencari rekomendasi hotel via aplikasi favoritku, Traveloka (bukan sponsor loh ya :D ). Aku sort berdasarkan rating tertinggi lalu munculah nama Tama Boutique Hotel di urutan pertama. Penasaran dengan hotel tersebut, aku kepo mencari real review dari berbagai sumber. Semakin banyak baca, jadi semakin penasaran dengan hotel ini. Suami pun setuju untuk menginap disana. So, aku fix booked Tama Boutique Hotel untuk perjalanan kali ini.
source http://www.tama-boutique.com/ |
Tama Boutique Hotel berlokasi strategis di tengah Kota Bandung, tepatnya di Jln. Dr. Radjiman no. 5-7, dekat dengan Mall Istana Plaza (IP), Jalan Pasir Kaliki, Stasiun Kereta Api Bandung, Pusat oleh-oleh, dan juga Rumah Sakit. Bangunan Hotel ini cukup unik, menyesuaikan dengan tema yang diusungnya, Korean Style. Hotel ini menyatu dengan Restoran Korea Bornga, yang dikelola oleh manajemen yang sama. Untuk masuk ke Hotel, tamu menggunakan pintu yang terletak di sebelah restoran lalu diarahkan untuk menggunakan lift menuju ke Lobby Hotel.
Keunikan pertama hotel ini yaitu dari segi letak lobby. Kalau biasanya lobby hotel berada di lantai dasar, lain halnya dengan Tama Boutique Hotel yang memiliki lobby di lantai paling atas / rooftop. Hotel ini memiliki 5 lantai (lantai 1, 2, 3, 5, dan rooftop). Lantai 1 dan 2 sebagai restoran Bornga, lantai 3 dan 5 untuk kamar tamu, dan lantai rooftop untuk lobby hotel serta restoran.
Ketika keluar lift dan memasuki lobby, nuansa Korea sudah mulai terasa dari interior dan juga eksterior lobby. Resepsionis menyambut hangat kedatangan aku dan suami. Proses check in pun berjalan dengan lancar. Pesananku melalui traveloka dapat dipenuhi dengan tipe kamar yang sesuai. Hotel ini menerapkan sistem deposit ketika check in, yaitu tamu diharuskan menaruh uang sebesar Rp. 100.000 yang nantinya dapat diambil kembali ketika check out. Sambil menunggu check in selesai, kami disuguhkan Welcome Drink berupa jus semangka yang begitu fresh.
Hotel ini tidak menerapkan buffet breakfast, namun pada saat check in tamu dapat memilih sendiri ala carte breakfast sesuai dengan selera. Terdapat 6 pilihan yang terdiri dari 3 paket menu Korea, 1 Indonesia, 1 Inggris, dan 1 Amerika. Isinya lengkap banget dari mulai appetizer, main course, dessert, sampai fresh juice. Kamu juga bisa memilih sarapan mau diantarkan jam berapa ke kamar atau datang langsung ke restoran yang letaknya di samping lobby. Aku memilih breakfast diantar ke kamar sekitar pukul 7. Paket yang dipilih yaitu 1 paket Korean Breakfast dengan menu utama beef bulgogi dan 1 paket American Breakfast yang terdiri dari roti, kentang, omellete, sosis, dllnya.
Selesai check in, aku diberikan kunci kamar nomor 306. Kamar ini terletak di lantai 3 dengan tipe Deluxe Balcony. Tama Boutique Hotel memiliki 4 jenis tipe kamar untuk total keseluruhan 24 kamar, diantaranya 2 kamar tipe Superior (yang paling kecil), 10 kamar tipe Deluxe, 4 kamar Deluxe Balcony, dan 8 kamar Suite. Di lantai 3 sendiri, interiornya instagramable bangeetttt. Ga tahan untuk foto-foto di sini. Ini dia beberapa hasilnya.
Kunci kamar di Tama Boutique Hotel sudah menggunakan infrared key, yang juga digunakan untuk menyalakan sumber listrik di kamar. Begitu masuk, atmosfer Korea terasa lebih kental. Nuansa alami kayu dan batu banyak dipakai di sini. Unik dan apik banget! I feel I was really in Korea 😍
Kamar Deluxe with Balcony yang aku pesan memiliki luas kamar sekitar 26 m2. Fasilitasnya bisa dibilang lengkap untuk hotel jenis ini, terdapat LCD TV, telephone, lemari wardrobe, safe deposit box, kulkas mini, meja kerja, mini bar, cofee and tea making facilities, sandal, dll nya. Untuk fasilitas yang terdapat di bathroom, Tama Boutique Hotel menggunakan dual temperature standing shower yang dapat mengalirkan air panas maupun dingin sesuai dengan keinginanmu. Bathroom amenitiesnya juga komplit, ada shower gel, shampo, pasta gigi, sikat gigi, sisir, dll. Jika kamu datang berdua, kamu harus minta sikat gigi dan sandal lagi ke pihak hotel, karena yang disediakan masing-masing hanya satu.
Menginap semalam di Tama Boutique Hotel rasanya kurang, aku betah banget disini, hihii.. buktinya aku udah punya spot favorit nih di kamar, yaitu sofa berteman standing lamp yang ngebuat nyamaaann berlama-lama disana. 😍 Wifi yang bisa diakses dari dalam kamar juga kenceng koneksinya, asik banget. Harganya juga masih on budget kok untuk jenis boutique hotel, berkisar sekitar 500-600an untuk tipe Deluxe Balcony. Kalau kamu ke Bandung dan mau cari hotel yang unik dengan tema Korea, Tama Boutique Hotel adalah pilihan yang tepat.
Sekian travel review dari aku. See you on my next journey, bifellas 💝
Love,
Untuk ukuran boutique hotel rate segitu mah masih affordable ya Mba, mana interiornya cakep lagi :D
ReplyDeleteHalo Ata.. salam kenal :))
Deleteiya bener.. hotelnya unik, interior dan eksteriornya baguss, harga masih oke di kantong. top dh..
Hotelnya lucu ya, interiornya keren nih
ReplyDeleteHalo Suzannita.. salam kenal..
DeleteYap, keren dan unik yah :))
Interior hotel nya keren mbak :)
ReplyDeleteOh iya jangan lupa main ke Bangka ya... disana udah mulai ada tempat wisata baru yang instagram-able seperti Bukit Gebang dan Taman Mangrove.
Mari mampir : coretanhatiukhti.blogspot.com
Halo Tishya Salam Kenal..
DeleteInteriornya unik dan beda dari yg lain :))
Keren ya mbak tempatnya,
ReplyDeleteHalo Elva salam kenal..
DeleteIya mba, dan instagramable :))