Cari hotel di Bandung yang kekinian, murah, instagramable dan dekat stasiun? Coba deh mampir ke Yello Paskal Hotel Bandung. Sebelum itu baca-baca reviewnya dulu yuk...
Assalamualaikum bifellas...
Bandung menjadi salah satu Kota favorit aku buat menghabiskan waktu libur. Selain karena jaraknya yang hanya sekitar 3 jam dari Jakarta (kalau naik kereta), makanan di Bandung tuh enak-enak bangeettt *lupakan diet deh kalau kesana :D. Hal penting yang dibutuhkan ketika liburan di Bandung itu tentunya akomodasi, bisa hotel atau jenis penginapan lain. Kali ini aku mau sharing pengalamanku ketika menginap di Yello Paskal Hotel Bandung.
Yello Paskal Bandung berlokasi di Mall 23 Paskal. Eh gimana-gimana? Hotelnya di mall? Yap, Hotel ini berada di satu bangunan dengan mallnya. Enak kan bisa sekalian ngemall?! Hehe... kalau butuh apa-apa gampang, mau shopping tinggal turun lift aja. Aku nginep di hari minggu. Jalanan Kota Bandung lumayan padat kala itu. Tidak lama setelah melewati Stasiun Bandung, sampai lah aku di daerah Paskal. Mall Paskal 23 lokasinya di paling ujung dari pintu utama. Pas masuk basement penuh banget. Awalnya aku nyari parkir yang memang khusus untuk tamu hotel, ternyata enggak ada :"(. Aku kira kalau Hotel yang jadi satu sama Mall bakal punya lahan parkir sendiri kayak sebelumnya di Rooms Inc Hotel yang satu lantainya khusus parkir tamu. Ternyata di Yello Paskal enggak ada. Parkir tamu hotel sama kayak parkir pengunjung mall. Jadi cukup lama juga muter-muter di basement buat nyari parkir. Ada akses masuk semacam lobi gitu di Basement, tapi bukan lobi utama karena yang utama letaknya di lantai 4.
Selain dari basement, akses ke Hotel Yello Paskal juga bisa melalui pintu yang ada di samping lobi mall. Naik lift sampai lantai 4, lobi Yello Paskal terasa fun dengan nuansa warna kuning. Di lantai lobi ini terdapat game center, restoran, dan kolam renang. Proses check in alhamdulillah berjalan lancar dan cepat. Kami mendapat kamar di lantai 6. Untuk naik liftnya perlu tap kartu kunci kamar terlebih dahulu.
Kamar yang aku tempati jenisnya Yello Room Queen Bed. Tipe lainnya yaitu Yello Room Twin Bed. Ukuran kamar sama sekitar 20 meter persegi, yang membedakan hanya jenis kasurnya saja. Tak berbeda jauh dengan lobi hotel, di kamar tetap menggunakan unsur kuning mix putih. Hasilnya kamar terkesan menjadi lebih luas dan clean. Hal yang langsung aku ingat begitu masuk kamar yaitu lemarinya. Sama banget dengan yang di Yello Hotel Harmoni, bertuliskan Not to be Forgotten. Kaca kamar mandinya pun sama, terdapat lampu gitu di pinggirnya. Untuk desain kamar sedikit berbeda. Kalau yang di Jakarta terdapat gambar atau mural kota Jakarta pada salah satu dinding sedangkan di Yello Paskal ini tidak ada ciri khas ke-Bandung-annya, melainkan terdapat beberapa quotes of life.
Fasilitas dalam kamar ada kotak brankas, air mineral 2 botol beserta teh kopi, teko eletrik, televisi, ac, telepon, kaca besar, open wardrobe, sandal, meja, dan sofa panjang dekat jendela. Untuk kasurnya empuk, tapi sofa panjangnya keras. Menurutku kurang nyaman kalau misalnya dipakai tidur. Bathroom amenities di Yello Hotel ini terdiri dari dental kit, sanitary bag, tissu, sabun batang, sabun dan shampo yang langsung ada di soap dispenser. Shower mandi menggunakan tipe moveable dengan air panas dan dingin. Ada dua benda yang menurutku penting namun tidak ada di kamar ini, yaitu cooler dan hairdryer.
Menginap di Yello Paskal tidak akan terasa bosan karena di sini terdapat game center seperti sepak bola meja, iPad, dan juga xbox. Untuk fasilitas olahraga, kita bisa berenang di outdoor pool yang airnya cukup dingin tapi segar. Keesokan paginya, kami sarapan di Won n Tok Resto yang berada di lantai lobi. Sistemnya buffet dengan tempat yang cukup luas. Walaupun hotel bintang 3 tapi kayak hotel bintang 4 karena pilihan makanan di sini banyaaakkk. Dari mulai makanan kecil, roti, kue, cereal, makanan berat, dessert, buah, sampai minuman beragam variasinya. Rasanya pun enak dan stafnya sigap.
Buat yang gemar hunting foto, di Yello Hotel Paskal terdapat beberapa spot foto dengan latar yang unik. Contohnya kayak gini nih...
Overall, menginap di Yello Paskal memberikan aku pengalaman yang cukup menyenangkan. Staycation jadi enggak bosan karena banyak fasilitas yang bisa dimanfaatkan seperti bermain game dan berenang. Kalaupun merasa bosan, bisa langsung main ke Mall 23 Paskal yang berada di lantai bawah. Tidur di Kamar Yello Paskal pun nyaman dan bersih, walau beberapa fasilitas tidak disediakan di kamar. Buat kamu yang menginap di hari weekend dan membawa kendaraan, perlu usaha extra untuk mencari parkir karena biasanya ramai oleh pengunjung mall. Terlepas dari hal tersebut, Yello Paskal recommended untuk para traveller yang mencari hotel dengan letak strategis, tidak jauh dari stasiun kereta api Bandung, instagramable, dan harga yang masih cukup aman di kantong, yaitu sekitar Rp. 400-500 ribuan. Bookingnya bisa via aplikasi online seperti traveloka, pegi-pegi, tiket.com, dll.
Sekian dulu review Yello Paskal Hotel Bandung dari aku. Review versi videonya sudah ada di youtube channel aku, Dian Nopiyani. Subscribe juga yaa bifellas.. Semoga bermanfaat...
Wassalamualaikum wr. wb.
Love,
No comments :
Post a Comment